Kegiatan PPK
KEGIATAN PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER
(PPK)
Dalam menanamkan nilai-nilai pembentukan karakter bangsa, SMP Negeri 5 Kota Kediri menerapkan Penguatan Pendidikan Karakter sesuai dengan Undang-Undang Sistem Pendidikan Nasional No. 20 Tahun 2003 Pasal 3 yang berbunyi “Pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Nlaha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab.”
Program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) merupakan Program pendidikan di sekolah untuk memperkuat karakter siswa melalui harmonisasi olah hati, olah rasa, olah pikir, dan olah raga dengan dukungan pelibatan publik dan kerja sama antara sekolah, keluarga, dan masyarakat yang merupakan bagian dari Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM)
Adapun Implementasi Program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK), yang diterapkan di SMP Negeri 5 Kediri , yaitu:
- Kegiatan Pembiasaan, antara lain: Memulai hari dengan Upacara Bendera (Senin), Apel, menyanyikan lagu Indonesia Raya, Lagu Nasional, dan berdoa bersama. Membaca buku-buku non-pelajaran tentang PBP, cerita rakyat, 15 menit sebelum memulai pembelajaran (Literasi), Sebelum mengakhiri kegiatan belajar Siswa melakukan refleksi, menyanyikan lagu daerah dan berdoa bersama.
- Kegiatan Intra-Kurikuler yakni integrasi pendidikan karakter dalam Kegiatan Belajar Mengajar pada semua mata pelajaran, diantaranya kegiatan PPK religius yang berkolaborasi dengan pihak luar dan PPK integritas yang berkolaborasi dengan kepolisian.
- Dan Kegiatan Ko-Kurikuler dan Ekstrakurikuler: Sesuai minat dan bakat siswa yang dilakukan di bawah bimbingan guru/pelatih/melibatkan orang tua & masyarakat diantaranya Kegiatan Keagamaan, Pramuka, PMR, Kesenian, Bahasa & Sastra, KIR, Jurnalistik, Olahraga.@lea